Indonesia akan mengikuti kejuaraan karate Asia Tenggara 1st Southeast
ASEAN Karate-Do (SEAK) Championship 2012. Dalam kejuaraan yang
berlangsung di Bangkok, Thailand, 28-30 September tersebut, Federasi
Olahraga Karate Indonesia (Forki) menargetkan merebut juara umum.
"Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mempersiapkan diri untuk SEA Games 2013 di Myanmar. Kami bertekad menjadi juara umum di mana pun kejuaraan dilaksanakan. Kami pergi ke Thailand untuk merebut juara umum," ujar Ketua Umum PB Forki, Hendardji Soepandji, di Hotel Century Jakarta, Selasa 25 September 2012.
"Ini ajang pertama karate ASEAN. Karena itu, kami harus mampu memanfaatkannya dengan maksimal. Kami optimistis akan meraih hasil optimal di ajang itu," lanjutnya.Forki mengirimkan 22 karateka, yang terdiri atas 4 karateka kadet, 3 junior, dan 15 senior. Mereka yang terpilih adalah karateka terbaik di beberapa kejuaraan karate nasional.
Hendardji juga mengungkapkan rencana Forki untuk menggelar The Karate Day pada 7 Oktober 2012. Ajang yang akan diadakan di Candi Borobudur ini merupakan bagian dari kampanye agar karate dipertandingkan di Olimpiade."Kami berharap Komite Olimpiade Internasional (IOC) melihat karate pantas dipertandingkan di Olimpiade," kata Hendardji. (art)
Sumber: http://sport.vivanews.com/news/read/354254-indonesia-targetkan-juara-umum-karate-asean
"Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mempersiapkan diri untuk SEA Games 2013 di Myanmar. Kami bertekad menjadi juara umum di mana pun kejuaraan dilaksanakan. Kami pergi ke Thailand untuk merebut juara umum," ujar Ketua Umum PB Forki, Hendardji Soepandji, di Hotel Century Jakarta, Selasa 25 September 2012.
"Ini ajang pertama karate ASEAN. Karena itu, kami harus mampu memanfaatkannya dengan maksimal. Kami optimistis akan meraih hasil optimal di ajang itu," lanjutnya.Forki mengirimkan 22 karateka, yang terdiri atas 4 karateka kadet, 3 junior, dan 15 senior. Mereka yang terpilih adalah karateka terbaik di beberapa kejuaraan karate nasional.
Hendardji juga mengungkapkan rencana Forki untuk menggelar The Karate Day pada 7 Oktober 2012. Ajang yang akan diadakan di Candi Borobudur ini merupakan bagian dari kampanye agar karate dipertandingkan di Olimpiade."Kami berharap Komite Olimpiade Internasional (IOC) melihat karate pantas dipertandingkan di Olimpiade," kata Hendardji. (art)
Sumber: http://sport.vivanews.com/news/read/354254-indonesia-targetkan-juara-umum-karate-asean
0 komentar:
Posting Komentar