Cara Memperkuat Pukulan Karate
Bagaimana tips cara memperkuat pukulan dalam Karate?
Perlu kita ketahui bahwa dalam berlatih Karate selain melakukan Latihan Wajib seperti ,Warming-p/ pemanasan, kemudian Basic/Kihon, Gerakan pelenturan badan atau disebut Taisyo ala karateka yang memaksa badan yang kaku menjadi lemas, Kumite bebas (Jiyu Kumite), KATA atau Kembangan, , Naifu Kumite (Beladiri Karate), Kumite dengan perjanjian (Yakusoku–Kumite).
Kita juga perlu didukung oleh alat yang dapat membantu seorang Karateka untuk memperkuat pukulan, salah satunya alat yang terkenal adalah MAKIWARA, Makiwara adalah alat penunjang latihan karate yang terbuat dari sepotong papan panjang (+) 1. 80 M dan tebal (+) 13 mm dan dengan ke dalaman (+) 30 cm di tanah dan sebagian atasnya dililit dengan tali rami atau sabut atau asbes atau karet ban mobil maka latihan pembentukkan pukulan maupun tendangan karate pun bisa dapat dimulai.
Tips dalam berlatih pukulan maupun tendangan dengan menggunakan alat Makiwara adalah berikut ini :
Tendanglah maupun pukul dengan memakai Seiken (kepalan dua jari tengah), Empi (siku), Mae Geri/Mawashi Geri, Uraken, Shuto (tangan terbuka).
Sangat sekali dianjurkan bagi anda ketika berlatih untuk memperkuat pukulan anda dengan latihan minimal 50 kali dalam perhari, dan 100 kali maksimal, Dampaknya akan sangat terasa dalam beberapa hari, anda akan menjadi Karateka yang andal dan Shuto, Empi, Geri, Tsuki akan menjadi dahsyat dan kuat.
apakah sama efeknya dengan menggunakan sansak sebagai target latihan?
BalasHapusSama brooo
Hapusbeda bro kalau sama sansak, makiwara membuat tulang tangan jadi kuat, dan saat memukul benda keras, tangan tidak terasa sakit, karna tulang tangan yg sering terbentur makin lama makin padat dan kuat
BalasHapusDimana saya bisa beli Makiwara ini?
BalasHapus